Balkondes Candirejo

Sangen, Candirejo, Borobudur, Magelang

Wayang Kertas

Sukoco (31 tahun) adalah lulusan SMK 1, Jurusan Pedalangan di Bugisan, Jogja tahun 1999. Awalnya ia ingin menjadi perajin wayang kulit. Namun kerena harga bahan baku/kulit terus meningkat dan harga jual menjadi tinggi sehingga terkendala pe¬masaran. Ia pun mencoba mengganti bahan bakunya dengan kertas, dan ternyata wayang kertasnya mendapat respon positif dari para pencinta wayang. Pembeli wayang kertas buatannya kebanyakan turis Eropa yang mengunjungi Desa Candirejo.
Sehari-hari ia bekerja sendiri di rumah sederhana yang merangkap workshop. Untuk sebuah wayang kertas, Sukoco membutuhkan waktu sekitar 3 hari. Aneka karakter wayang telah dibuatnya, seperti hanoman, pandawa lima, semar, petruk, dan lainnya.
Proses pembuatan wayang kertas: Kertas dipotong sesuai bentuk wayang, dilukis/dicat dengan cat minyak, lalu dike¬ringkan. Kesulitan membuat wayang kertas dibanding wayang kulit ialah proses pengecatan dua sisinya harus sama detil dan warnanya.

Kerajinan Pahat Batu Merapi

Jenis batu yang digunakan untuk membuat kerjaninan pahat ini adalah batu Gunung Merapi dan batu kali. Selain untuk kebutuhan rumah tangga seperti lumpang, cobek, alu, ia juga membuat patung batu. Dalam satu hari, warga dapat memproduksi 15 alu, 50 buah muntu dan 10 cobek.
Modal utama adalah peralatan berapa palu/tatah, gergaji, gerinda listrik, dan mesin bubut. Pembeli kerajinan pahat batu buatan lrianto adalah para pedagang dari Taman Wisata Candi Borobudur,
pedagang pasar Borobudur, dan wisatawan Desa Wisata Candirejo.

Makanan Karah

Rumah yang memproduksi camilan ini berada di sisi jalan raya Pulungan. Sering dikunjungi rombongan wisatawan untuk melihat produksi maupun oleh-oleh. Menempati ruangan berlantai tanha, ldan mesin sederhana. 2 orang bertugas menggoreng karah dan criping singkong di atas wajan besar, dengan bahan baklar gas dan kayu bakar. Di ruang lain beberapa pria dan wanita menggulung karah yang siap digoreng. Kapasitas produksi per hari mencapai 1 ton yang didukung 20 tenaga kerja. Pemasaran melitputi Borobudur, Magelang, dan wilayah Jogja batgian utara.
proses pembuatan karah dan srondok:
1. Singkong dikupas, dicuci, dan dibungkus.
2. Dihaluskan dengan mesin penggiling.
3. Diberi bumbu: bawang putih, garam, ketrumbar.
4. Dicetak/dipipihkan dan dibentuk sesuai selera.
5. Digoreng dengan bahan bakar gas, agar produksi lebih cepat dan banyak.
Proses pembuatan criping: singkong dikupas, dicuci, diiris tipis, dan dibumbui lalu digoreng dengan bahan bakar kayu agas panasnya pas.

Clorot

Makanan yang terbuat dari tepung beras dicampur gula merah, santan kelapa, sedikit garam, dan daun pandan sebagai aromanya sehingga menyerupai jenang inimemang cukup unik dan sangat khas sekali. Adonan dimasukkan wadah yang terbuat dari janur kuning yang diulin sampai membentuk kerucut mirip mainan terompet daun kelapa kemudian dikukus.
Clorot bentuknya memang unik sehingga membuat banyak orang penasaran jika mendengar namanya. Selain itu, ternyata cara makannya pun juga unik.

Apem

Apem adalah makanan khas di bulan Ruwah di Desa Candirejo. Apem dapat melambangkan permohonan ampun kepada Tuhan atas semua dosa-dosa yang pernah diperbuat.

Rengginang

Rengginang merupakan salah satu makanan tradisional khas nusantara yang sudah dikonsumsi sebagai makanan ringan maupun makanan utama sejak lama. Pada awalnya merupakan makanan yang dibuat dari sisa nasi yang tidak habis, dan daripada terbuang sia-sia makanan tersebut dikeringkan dengan dijemur lalu digoreng sehingga menjadi sejenis kerupuk yang dihidangkan sebagai teman menu utama maupun hidangan di saat santai. Makanan yang gurih dan renyah ini sekarang sudah menjelma dengan berbagai resep dan variasi.

Tikar Pandan

Tikar Pandan adalah tikar yang dibuat dengan bahan dasar daun Pandan, yang diolah sedemikian rupa sehingga menjadi sebuah tikar pandan. Dengan bahan dasar yang natural alami tentu saja membuat tikar pandan ini enak dipakai dan memberikan nuansa alam yang natural.

Slondok

Di wilayah Candirejo diproduksi krupuk slondok kualitas biasa dengan harga murah sampai dengan krupuk slondok kualitas oleh-oleh dengan kualitas terbaik. Anda bisa memilih sesuai kebutuhan dan selera.
Cara pembuatannya sangat sederhana. krupuk slondok berbahan dasar ketela pohon yang dipilih dengan baik kemudian dikupas dan di rebus hingga matang. Setelah proses perebusan selesai ketela di tumbuk sampai halus dengan diberi bumbu, bawang putih, garam dan penyesap rasa. usahakan sontrot yang ada pada ketela sudah di bersihkan terlebih dahulu. selanjutnya proses penggilingan, penggilingan dapat dilakukan dengan manual maupun mesin.